OPM Ancaman Bagi NKRI - Suara Wiyaimana Papua
Headlines News :

.

.
Home » » OPM Ancaman Bagi NKRI

OPM Ancaman Bagi NKRI

Written By Suara Wiyaimana Papua on Senin, 28 April 2014 | Senin, April 28, 2014

Ilustrasi (Google)

Kita semua khawatir dengan meningkatnya frekuensi atas kasus-kasus yang menyangkut masalah keamanan di Papua tersebut akan menjadi gerakan rakyat yang dipengaruhi baik dari dalam maupun luar yang dapat mengganggu stabilitas keamanan. 

Sehingga berdampak luas terhadap semua aspek pembangunan, baik kesehatan, pendidikan, infrastruktur dan ekonomi, terutama mengenai investasi di Papua serta yang lebih khusus yaitu lepasnya Papua dari NKRI yang diimpikan dan di cita-citakan OPM.

Berbagai kasus yang terjadi di beberapa daerah di Provinsi Papua sepanjang tahun 2009 ini dilakukan oleh TPN/OPM dalam memperjuangkan cita-citanya yaitu melepaskan Papua dari NKRI. Mulai dari penyerangan TPN/OPM di Puncak Jaya, penyerangan rudin Bupati Puncakjaya, penyerangan Polsekta Abepura, Pembakaran Rektorat Uncen, pembunuhan warga pendatang di Wamena hingga penguasaan lapter Kapeso Mamberamo Raya.

Masalah keamanan di Papua ini sudah menjadi pembicaraan di tingkat nasional maupun internasional, apalagi menjelang pelaksanaan pemilihan Presiden yang semakin dekat. Dengan peristiwa yang sudah terjadi, mulai dari kasus Puncak Jaya, Abepura, Wamena, Serui hingga di Mamberamo Raya dan terakhir pengibaran bendera Bintang Kejora tanggal 1 Juli di beberapa tempat di Papua, tentunya sangat mengganggu keamanan. Sebagai warga masyarakat yang cinta damai, kita bisa menilai hal tersebut harus ada solusi bagaimana meminimalisir agar tidak terus terulang.

Untuk mengatasi hal tersebut maka diperlukan kerja keras dan perhatian dari seluruh elemen bangsa ini. Gubernur Papua harus segera membuka dialog antara Pemerintah Provinsi Papua bersama dengan tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, tokoh perempuan, media massa dan stakeholder lainnya menyangkut kondisi keamanan di Papua ini.

Selain itu, seluruh Bupati/Walikota juga harus melaksanakan pertemuan-pertemuan dengan menfasilitasi semua stakeholder, termasuk semua aliran baik pro maupun kontra sehingga dapat dimengerti oleh konstituennya masing-masing. Hal tersebut diatas harus terus-menerus dilakukan untuk mengantisipasi dan mengatasi berbagai permasalahan yang menyangkut keamanan di wilayah Papua. Ini dilakukan agar jangan ada anggapan bahwa hal ini merupakan rekayasa aparat keamanan (TNI/Polri) atau orang ketiga, bahkan sering ada yang mengadudomba Polri dengan TNI. Masalah keamanan di Papua ini sangat strategis, karena berhubungan dengan kesejahteraan masyarakat Papua sendiri, apalagi hal tersebut bukan janji-janji tetapi riil yang diharapkan oleh masyarakat.

Kita semua khawatir dengan meningkatnya frekuensi atas kasus-kasus yang menyangkut masalah keamanan di Papua tersebut akan menjadi gerakan rakyat yang dipengaruhi baik dari dalam maupun luar yang dapat mengganggu stabilitas keamanan. Sehingga berdampak luas terhadap semua aspek pembangunan, baik kesehatan, pendidikan, infrastruktur dan ekonomi, terutama mengenai investasi di Papua serta yang lebih khusus yaitu lepasnya Papua dari NKRI yang diimpikan dan di cita-citakan OPM.

Farel Kuto
Perum Puri Mas Sawangan
Depok 

Share this article :

0 komentar:

.

.

Pray For West Papua

Pray For West Papua

MELANESIANS IN WEST PAPUA

MELANESIANS IN WEST PAPUA

BIARKAN SENDIRI BERKIBAR

BIARKAN SENDIRI BERKIBAR

GOOGLE FOLLOWER

Traslate By Your Language

WEST PAPUA FREEDOM FIGHTER

WEST PAPUA

WEST PAPUA

VISITORS

Flag Counter
 
Support : WEST PAPUA | WEDAUMA | SUARA WIYAIMANA
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2014. Suara Wiyaimana Papua - All Rights Reserved
Template Design by WIYAIPAI Published by SUARA WIYAIMANA